Summary: |
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh mekanisme corporate governance, kualitas audit dan ukuran perusahaan terhadap integritas laporan keuangan pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2007-2012. Mekanisme corporate governance terdiri dari komisaris independen, komite audit, kepemilikan institusional dan kepemilikan manajerial,
Pengambilan sampel dengan metode purposive sampling. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan alat uji regresi berganda dengan menggunakan program Statistical Package for Social Sciences (SPSS) Versi 15.0 dalam kurun waktu (time series) dari bulan Januari 2007-Desember 2012 pada 10 perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.
Hasil pengujian menunjukkan bahwa mekanisme corporate governance yang meliputi: komisaris independen, komite audit, kepemilikan institusional dan kepemilikan manajerial tidak berpengaruh secara signifikan terhadap integritas laporan keuangan. kualitas audit tidak berpengaruh secara signifikan terhadap integritas laporan keuangan dan ukuran perusahaan tidak berpengaruh secara signifikan terhadap integritas laporan keuangan.
Kata kunci: mekanisme corporate governance yang meliputi: komisaris independen, komite audit, kepemilikan institusional, kepemilikan manajerial, kualitas audit, ukuran perusahaan, integritas laporan keuangan.
|