Optimasi formulasi sediaan obat kumur dari minyak Atsiri Daun Sirih (Peper betle Linn)

*117 Masalah kesehatan gigi di Indonesia masih merupakan masalah kesehatan masyarakat yang penting dan umum diketahui. Karies gigi disebabkan oleh akumulasi plak yang tidak segera dibersihkan. Bakteri yang dominan dalam semua plak gigi adalah jenis kokus yaitu Streptococcus mutan. Daun sirih (Piper...

Full description

Main Author: Nuraini
Format: Skripsi S1
Language: Bahasa Indonesia
Published: PSF 14 UMY 117 2014
Subjects:
Online Access: http://oaipmh-jogjalib.umy.ac.idkatalog.php?opo=lihatDetilKatalog&id=48357
PINJAM
Summary: *117 Masalah kesehatan gigi di Indonesia masih merupakan masalah kesehatan masyarakat yang penting dan umum diketahui. Karies gigi disebabkan oleh akumulasi plak yang tidak segera dibersihkan. Bakteri yang dominan dalam semua plak gigi adalah jenis kokus yaitu Streptococcus mutan. Daun sirih (Piper betle L.) mengandung minyak atsiri yang memiliki daya antibakteri disebabkan adanya senyawa fenol dan turunannya yang dapat mendenaturasi protein sel bakteri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui formulasi obat kumur dari minyak atsiri daun sirih (Piper betle L.) yang memiliki kualitas fisik yang baik. Proses ekstraksi daun sirih dilakukan dengan metode destilasi uap air yaitu untuk menghasilkan minyak atsiri daun sirih. Hasil ekstraksi minyak atsiri daun sirih dibuat dalam formula obat kumur sebagai zat aktif dan dilakukan variasi konsentrasi surfaktan Tween 80 dengan konsentrasi 3%, 5%, 7% dan pemanis Sorbitol dengan konsentrasi 5%, 10%, 15%. Metode yang digunakan untuk mendapatkan kualitas fisik yang baik yaitu uji pH, uji viskositas, dan uji organoleptik. Hasil uji kualitas fisik yang memenuhi syarat yaitu didapat pada formula obat kumur daun sirih yang mengandung Tween 80 3%, Sorbitol 15%. Kata Kunci: Optimasi, Obat kumur, Daun sirih (Piper betle L.)
Physical Description: 55 hal
ISBN: SKR FKIK 117