Efek Komoterapi ekstrak etanol Sarang Semut (Mymecodia pendens) terhadap sel kanker lidah manusia (SP-C1) yang diinjeksi pada Mencit Balb?c Jantan.

Pengobatan kanker seperti pembedahan dan kemoterapi hingga saat ini masih menimbulkan efek yang tidak diinginkan. Salah satu pengobatan yang sedang dikembangkan dalam beberapa dekade ini adalah penggunaan obat herbal, di antaranya adalah tanaman sarang semut (Myrmecodia pendens). Tujuan dari penelit...

Full description

Main Author: Anjar Ariansyah Sejati
Format: Skripsi S1
Language: Bahasa Indonesia
Published: FKG 14 UMY 289 2014
Subjects:
SP
C1
Online Access: http://oaipmh-jogjalib.umy.ac.idkatalog.php?opo=lihatDetilKatalog&id=49255
PINJAM
Summary: Pengobatan kanker seperti pembedahan dan kemoterapi hingga saat ini masih menimbulkan efek yang tidak diinginkan. Salah satu pengobatan yang sedang dikembangkan dalam beberapa dekade ini adalah penggunaan obat herbal, di antaranya adalah tanaman sarang semut (Myrmecodia pendens). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efek kemoterapi ekstrak etanol Myrmecodia pendens terhadap perkembangan sel kanker lidah manusia supri clone one (SP-C1) yang diinjeksi pada mencit Balb/c. Subyek penelitian ini menggunakan 8 ekor mencit Balb/c jantan yang diinjeksi sel kanker lidah manusia SP-C1 sebanyak 5.106 sel per ekor secara subkutan, kemudian dibagi menjadi 4 kelompok. Kelompok 1 tidak diinjeksi sel SP-C1, kelompok 2 diinjeksikan sel SP-C1 dan diberi aquades, kelompok 3 diinjeksi sel SP-C1 dan diberi ekstrak etanol Myrmecodia pendens 3 mg dan kelompok 4 diinjeksi sel SP-C1 serta diberi cisplatin 0,27mg. Kemudian dilakukan perhitungan terhadap berat badan dan perubahan volume tumor. Data yang diperoleh diolah menggunakan uji Shapiro wilk, dilanjutkan menggunakan uji kruskal wallis dan one way ANOVA. Hasil pada pengukuran berat badan menunjukkan terjadi penurunan berat badan pada kelompok kontrol negatif (2) (1,25 gram) dan kelompok perlakuan (3) (1 gram). Uji analisis statistik antara kelompok menunjukkan perbedaan yang bermakna (p<0,05) antara kelompok kontrol negatif (2) dengan kelompok perlakuan (p=0,004). Hasil pada pengukuran volume tumor menunjukkan terjadi penurunan sebesar 45% pada kelompok kontrol negatif (2), 73% pada kelompok perlakuan (3) dan 88% pada kelompok kontrol positif (4). Uji statistik membuktikan terjadi perbedaan yang signifikan (p<0,05) antara kelompok perlakuan (3) dengan kelompok negatif (2) (p=0,037). Pemberian ekstrak etanol sarang semut pada mencit Balb/c yang diinjeksi sel kanker lidah manusia terbukti dapat memperbaiki berat badan serta menekan perkembangan volume tumor. Kata kunci : Myrmecodia pendens, SP-C1, Balb/c Jantan
Physical Description: 48 hal
ISBN: SKR FKIK 289