PENGARUH PARTISIPASI PENYUSUNAN ANGGARAN TERHADAP KINERJA APARAT PEMERINTAH DENGAN BUDAYA ORGANISASI, KOMITMEN ORGANISASI DAN LOCUS OF CONTROL SEBAGAI VARIABEL MODERASI (Studi Empiris Pada Kantor Pe

*12 Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh partisipasi anggaran terhadap kinerja aparat pemerintah daerah. Menguji pengaruh partisipasi anggaran terhadap kinerja aparat pemerintah daerah melalui budaya organisasi. Menguji pengaruh partisipasi anggaran terhadap kinerja aparat pemerintah daer...

Full description

Main Author: Indra Rahayu Suryandari
Format: Skripsi S1
Language: Bahasa Indonesia
Published: AKT 15 UMY 012 2015
Subjects:
Online Access: http://oaipmh-jogjalib.umy.ac.idkatalog.php?opo=lihatDetilKatalog&id=55381
PINJAM
Summary: *12 Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh partisipasi anggaran terhadap kinerja aparat pemerintah daerah. Menguji pengaruh partisipasi anggaran terhadap kinerja aparat pemerintah daerah melalui budaya organisasi. Menguji pengaruh partisipasi anggaran terhadap kinerja aparat pemerintah daerah melalui komitmen organisasi serta menguji pengaruh partisipasi anggaran terhadap kinerja aparat pemerintah daerah melalui locus of control. Penelitian ini berlokasi di wilayah kerja Pemeritah Kota dan Kabupaten Magelang dengan sampel penelitian berjumlah 108 orang melalui metode purposive sampling. Alat analisis statistik yang digunakan adalah multiple regression analysis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, partisipasi penyusunan anggaran berpengaruh positif terhadap kinerja pegawai. Kondisi ini ditunjukkan oleh tingkat signifikansi variabel partisipasi penyusunan anggaran sebesar 0,000<α=0,05. Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan dari interaksi partisipasi penyusunan anggaran dengan budaya organisasi terhadap kinerja pegawai. Hal ini ditunjukkan oleh tingkat signifikansi interaksi antara partisipasi penyusunan anggaran dengan budaya organisasi sebesar 0,018<α=0,05. Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan dari interaksi partisipasi penyusunan anggaran dengan komitmen organisasi terhadap kinerja pegawai. Hasil ini didasarkan pada tingkat signifikansi interaksi antara partisipasi penyusunan anggaran dengan komitmen organisasi sebesar 0,000<α=0,05. Terdapat pengaruh negatif dan signifikan dari interaksi partisipasi penyusunan anggaran dengan Locus of Control terhadap kinerja pegawai. Hal ini didasarkan pada tingkat signifikansi interaksi antara partisipasi penyusunan anggaran dengan Locus of Control sebesar 0,020<α=0,05. Terdapat pengaruh secara simultan dari variabel partisipasi penyusunan anggaran, budaya organisasi, komitmen organisasi dan locus of control berpengaruh terhadap variabel terikat yaitu kinerja pegawai dengan tingkat prosentase sebesar 60,3%, sedangkan sisanya sebesar 39,7% dipengaruhi variabel lain yang tidak diteliti atau diluar model penelitian.
ISBN: SKR FE 012