PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK ETANOL DAUN KELOR (Moringa oleifera) TERHADAP WAKTU PERDARAHAN GINGIVITIS PADA TIKUS SPRAGUE-DAWLEY

*136 Gingivitis adalah salah satu infeksi kronis yang disebabkan oleh akumulasi bakteri yang dapat menyebabkan peradangan yang membuat gingiva menjadi mudah berdarah. Hal yang berperan penting dalam situasi seperti ini adalah proses hemostasis. Daun kelor adalah tumbuhan yang banyak mengandung z...

Full description

Main Author: Galang Romadhon PH
Format: Skripsi S1
Language: Bahasa Indonesia
Published: FKG 15 UMY 136 2015
Subjects:
Online Access: http://oaipmh-jogjalib.umy.ac.idkatalog.php?opo=lihatDetilKatalog&id=56811
PINJAM
Summary: *136 Gingivitis adalah salah satu infeksi kronis yang disebabkan oleh akumulasi bakteri yang dapat menyebabkan peradangan yang membuat gingiva menjadi mudah berdarah. Hal yang berperan penting dalam situasi seperti ini adalah proses hemostasis. Daun kelor adalah tumbuhan yang banyak mengandung zat-zat yang diperlukan dalam proses hemostasis Tujuan Penelitian : Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh pemberian ekstrak etanol daun kelor (Moringa oleifera) terhadap waktu perdarahan gingivitis pada tikus Sprague-Dawley. Metode Penelitian : Jenis penelitian ini adalah eksperimental laboratoris secara in vivo. Daun kelor diekstrak menggunakan metode maserasi dan dibagi menjadi konsentrasi 5%, 10% dan 15%. Sampel sebanyak 30 ekor tikus yang diinjeksi dengan bakteri Actinobacillus actinomyecetemcomitans sebanyak 0,02 ml dengan konsentrasi 1x108 CFU dilakukan 3 hari sekali dalam waktu 16 hari hingga mencapai gingivitis tahap lanjut. Tes bleeding on probing, dibagi menjadi 5 kelompok. Kelompok kontrol negatif, kontrol positif dengan aplikasi feracrylum, aplikasi ekstrak daun kelor 5%, 10% dan 15%. Hasil Penelitian : Hasil penelitian diolah menggunakan uji analisis ANOVA satu jalur didapatkan hasil nilai p=0,034 (p<0,05) yang menunjukkan bahwa ada perbedaan yang signifikan antara 5 kelompok. Hasil uji analisis LSD menunjukkan bahwa dari ketiga kelompok perlakuan pemberian ekstrak etanol daun kelor 5%,10% dan 15% signifikan terhadap rerata waktu perdarahan gingivitis pada tikus Sprague-Dawley.. Kesimpulan : Kesimpulan dari penelitian ini adalah pemberian ekstrak daun kelor berpengaruh terhadap rerata waktu perdarahan gingivitis pada tikus Sprague-Dawley.
Physical Description: 44 hal
ISBN: SKR FKIK 136