Summary: |
*73 Tujuan dari penelitian ini untuk menguji dampak pengetahuan, pemahaman, kualitas pelayanan fiskus dan kesadaran Wajib Pajak terhadap kepatuhan Wajib Pajak. Metode penelitian ini dengan menggunakan teknik convenience sampling yang termasuk dalam non probability sampling, convenience sampling dilakukan dengan cara memilih reponden berdasarkan kemudahan. Populasi dalam penelitian ini adalah Wajib Pajak yang terdaftar di KPP Pratama Sleman baik Wajib Pajak Orang Pribadi maupun Wajib Pajak Badan yang berjumlah 172.743. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 100 responden. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi berganda dengan menggunakan program SPSS.
Hasil pengujian menunjukkan bahwa secara parsial pengetahuan dan pemahaman berdampak signifikan positif terhadap kepatuhan Wajib pajak, sedangkan kualitas pelayanan dan kesadaran Wajib Pajak tidak berdampak signifikanterhadap kepatuhan Wajib Pajak.
Kata Kunci: Pengetahuan, Pemahaman, Kualitas Pelayanan Fiskus, Kesadaran Wajib Pajak, Kepatuhan Wjib Paja
|