PENGARUH INTELLECTUAL CAPITAL TERHADAP KINERJA PERUSAHAAN DENGAN INOVASI SEBAGAI PEMODERASI DAN PEMEDIASI

Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis pengaruh intellectual capital terhadap kinerja perusahaan dengan inovasi sebagai pemediasi dan pemoderasi. Pada masa knowledge-based ini, perusahaan memerlukan intellectual capital agar dapat bersaing dan unggul di pasar. Tak hanya intellectual capit...

Full description

Main Author: Ivan Naufal Priady
Format: Skripsi S1
Language: Bahasa Indonesia
Published: AKT 16 UMY 285 2016
Subjects:
Online Access: http://oaipmh-jogjalib.umy.ac.idkatalog.php?opo=lihatDetilKatalog&id=70155
PINJAM
Summary: Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis pengaruh intellectual capital terhadap kinerja perusahaan dengan inovasi sebagai pemediasi dan pemoderasi. Pada masa knowledge-based ini, perusahaan memerlukan intellectual capital agar dapat bersaing dan unggul di pasar. Tak hanya intellectual capital, inovasi juga berperan besar dalam posisi perusahaan di pasar. Keunggulan kompetitif yang dihasilkan intellectual capital dan inovasi yang meningkatkan kinerja perusahaan. Penelitian ini menggunakan intellectual capital sebagai variabel independen, kinerja perusahaan sebagai variabel dependen, dan inovasi sebagai variabel moderasi dan mediasi. Sampel yang digunakan adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) 2012 – 2014. Berdasarkan teknik penyampelan dengan metode purposive sampling, diperoleh sebanyak 312 sampel. Metode statistik menggunakan multiple regression analysis, moderated regression analysis, dan path analysis. Hasil analisis menunjukkan bahwa intellectual capital berpengaruh positif terhadap kinerja perusahaan, inovasi berpengaruh positif terhadap kinerja perusahaan, dan intellectual capital berpengaruh positif terhadap inovasi. Penelitian ini juga membuktikan bahwa hubungan intellectual capital dan kinerja perusahaan diperkuat oleh inovasi dan pengaruh intellectual capital terhadap kinerja perusahaan dimediasi oleh inovasi.
ISBN: SKR F E 285