Pengelolaan Repositori Universitas Muhammadiyah Yogyakarta Menggunakan Aplikasi Dspace

Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) merupakan salah satu kampus terbesar di Yogyakarta yang berdiri sejak tahun 1981. UMY memiliki 8 fakultas dengan 7 program pascasarjana. Tidak heran jika hasil penelitian yang dihasilkan oleh UMY setiap tahunnya terus bertambah. Art...

Full description

Main Author: Fauziah Mutmainnah
Format: Skripsi S1
Language: Bahasa Indonesia
Published: Jur. Teknologi Informasi Fak. Teknik UMY 2016
Subjects:
Online Access: http://oaipmh-jogjalib.umy.ac.idkatalog.php?opo=lihatDetilKatalog&id=73188
PINJAM
Summary: Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) merupakan salah satu kampus terbesar di Yogyakarta yang berdiri sejak tahun 1981. UMY memiliki 8 fakultas dengan 7 program pascasarjana. Tidak heran jika hasil penelitian yang dihasilkan oleh UMY setiap tahunnya terus bertambah. Artikel ilmiah dan penelitian disimpan dalam repositori digital yang saat ini dikelola oleh perpustakaan UMY. Repositori digital seharusnya dapat membuat universitas menjadi lebih dikenal dengan terindeksnya situs repositori pada search engine. Akan tetapi, Repositori UMY saat ini memiliki indeks yang rendah dan tidak terdaftar pada perangkingan dunia seperti webometrics maupun 4ICU. Dengan pembangunan Repositori UMY baru menggunakan aplikasi Dspace yang memiliki tool untuk mengindeks website, situs Repositori UMY dapat lebih mudah diindeks oleh search engine sehingga lebih cepat untuk meningkatkan rangking pada search engine, webometrics maupun 4ICU. Situs Repositori UMY dibangun dengan metode waterfall dengan tahapan, yaitu: Analysis, Design, Coding, dan Testing. Sehingga, pembangunan sistem akan lebih terarah meskipun mengambil waktu yang cukup lama. Dengan pembangunan situs Repositori UMY yang baru, Repositori UMY maupun Universitas Muhammadiyah Yogyakarta dapat lebih dikenal oleh masyarakat luar dengan manfaat hasil penelitian yang dapat dirasakan oleh masyarakat yang membutuhkan.
Physical Description: 104 hlm
ISBN: TA 2016 027