Summary: |
Kepuasan konsumen telah menjadi isu sangat penting, dan banyak perusahaan
menginvestasikan sumber daya konsumen dan terus berupaya untuk mencari
informasi bagaimana cara meningkatkan kepuasan konsumen. Strategi citra merek,
kualitas produk serta promsi merupakan strategi yang dapat digunakan bisnis Bakpia
Pathok 25 untuk mempengaruhi kepuasan konsumen. Tujuan penelitian ini adalah
untuk mengetahui citra merek, kualitas produk dan promosi terhadap kepuasan
konsumen. Pihak manajemen perusahaan juga dituntut dapat meningkatkan dan
mempertahankan konsumen, salah satunya dengan meningkatkan pencitraan terhadap
merek, kualitas produk dan promosi sehingga kepuasan konsumen menjadi tujuan
utama perusahaan serta senantiasa memberikan ciri pembeda dengan produk pesaing.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh baik secara simultan dan parsial
dari citra merek, kualitas produk, dan promosi terhadap kepuasan konsumen pada
Bakpia Pathok 25.
Citra merek adalah apa yang dipersepsikan oleh konsumen mengenai sebuah
produk. Kualitas produk adalah keseluruhan kualitas atau keunggulan suatu produk
atau jasa layanan berkaitan dengan apa yang diharapkan oleh pelanggan. Promosi
adalah cara yang digunakan perusahaan untuk mengkomunikasikan produk dan
manfaatnya kepada konsumen. Teknik analisis data menggunakan regresi linier
berganda. Signifikansi menggunakan statistik Uji-F dan Uji-t. Untuk menguji secara
simultan maka digunakan uji-F dengan hasil F hitung = 8.718 dengan tingkat signifikan
0,000 artinya citra merek, kualitas produk, dan promosi secara bersama berpengaruh
terhadap kepuasan konsumen.
Kata kunci: citra merek, kualitas produk, promosi, kepuasan konsumen
|